Senin, 13 Agustus 2012

FSP Raider 650W

FSP Raider adalah seri terbaru dari FSP yang ditargetkan untuk budget user. PSU non modular ini tersedia dalam versi 450W, 550W, 650W & 750W, semuanya bersertifikasi 80+ Bronze. Hal yang menarik dari FSP Raider ini adalah platformnya yang sama dengan FSP Aurum. FSP Aurum adalah salah satu seri sukses dari FSP karena mampu menghadirkan efisiensi 80+ Gold dengan harga yang murah. Hal ini dikarenakan oleh topologi Active Clamp Reset Forward + Synchronous Rectification yang diusung olehnya. Dengan topologi tersebut, FSP dapat memangkas komponen yang digunakan dalam platform ini. Secara keseluruhan, performa Aurum biasa saja jika dibandingkan dengan PSU Gold lain macam Seasonic X-Series, Corsair AX Series, Super Flower Golden Green Series dan Antec High Current Pro Series. Hanya efiesiensi tinggi saja yang ditonjolkan oleh Aurum.

Pada kesempatan ini, FSP Raider 650W yang akan dibahas. Karena Raider 650W menggunakan downgraded version dari platform yang sama dengan Aurum, tidak ada yang spesial dari performa PSU Single Rail ini, selain efisiensinya yang melebihi level 80+ Silver. Voltage regulationnya sangat loose, 11.5V pada rail 12V, hanya terpaut 0.1V dari batas toleransi. Begitu juga dengan rail 3.3V-nya yang hanya berselisih 0.015V dari batas toleransi atau lebih tepatnya 3.15V. Hanya rail 5V-nya saja yang mampu memberikan regulasi sebesar ≤ 3%. Sayangnya tidak chart voltase dalam review hardwaresecrets.com sehingga kita tidak bisa mengetahui angka pasti dari voltage regulation Raider 650W. Ripple Suppressionnya 87mV 12V, 35.2mV 5V dan 24mV 3.3V. Terbilang besar pada rail 12V-nya, namun masih acceptable untuk ukuran PSU budget user.

Jujur, saya tidak mengerti mengapa Gabriel Torres memberikan Golden Award kepada PSU ini, karena menurut saya Raider 650W memiliki banyak kekurangan untuk menjadi PSU yang highly recommended. Raider 650W hanya memiliki 2 konektor PCI-E, jumlah yang sedikit untuk PSU 650W. Selain itu harganya pun saat review tersebut dibuat adalah $100, atau sekitar 965 ribu Rupiah. Harga yang mahal untuk PSU dengan performa yang amat biasa saja walaupun efisiensinya tinggi.

1 komentar: